Tuesday, October 27, 2009

Kenalilah Piringmu Saat Makan Bersama


Kemarin aku ada syukuran makan2 bersama beberapa dosen dan teman kuliah.
Kebetulan waktu itu banyak makanan yang kami pesan sehingga MASING-MASING di depan kami ada piring utama, garpu sendok pribadi, gelas minum, dessert, mangkuk sup, sendok sup, panci sup (lengkap dengan api parafinnya yang kami coba matikan saat sup udah habis tapi ga pernah berhasil karena gak tau caranya), dan tentu saja ada berpiring-piring alat hidang tempat lauk lengkap dengan garpu dan sendok hidangnya--nah bingung kan banyak banget.. (apa aku nyeritainnya aja ya yg mbingungin, hehe).

Nah waktu itu aku makan hidangan pertama dengan mangkuk sup kecilku.menu (pertama) yang kumakan adalah soto ayam karena berada tepat di depanku. Selesai memakan, teman2 yang lain sudah pada bersama2 mulai makan hidangan utama, termasuk dosenku yang duduk di kursi di sebelahku. Karena kufikir aku males ikut2an rame2 ambil makan, jadi aku ambil makanan pembuka lagi karena tentu saja sudah tidak banyak dilirik orang: sup buntut.

dan tepat selesai aku menuangkan sup buntut ke dalam mangkuk sup kecil yang (kufikir) milikku, pak dosenku berkata:
"Mangkuk sup saya di mana ya?"
dan saat itu dengan tiba-tiba kulihat mangkuk sup kosong sisa soto persis di samping piring makanku--dan mendadak aku yakin itu mangkuk sup ku yang sebenarnya.
dan dengan (berlagak)tenang kukatakan pada beliau:
"ini Pak, mangkuk sup bapak, memang saya ambilkan sup buntut lagi....."

bapak itu tertawa mengerti. dan dengan diiringi orang-orang di sebelah kami yang ternyata ikut cengar- cengir, aku mengambil soto dengan mangkuk sup ku yang sebenarnya.

untunglah waktu itu celetukan yang kudengar adalah "wah pinter tenan nge-les nya.."
(padahal dalam hati aku tak berhenti-hentinya bergumam "berani-beraninya.....")

ps: foto di atas adalah foto makan2ku yang lain, pas kejadian ini malah gak sempat ambil fotonya (ya iyalah!)

2 comments:

Anonymous said...

ki lho mba, ak baru komen.hehehe

ckckck, jago bner deh ngelesnya.haha
saking banyaknya makanan jadi bingung ya, malah bengong trus ketuker piringnya,kalo sy sih cuek2 aja trus minta pelayannya ngambilin mangkuk baru.hehe

Wiwien said...

ouh..malah ga kepikiran buat begitu... ^^

Post a Comment

 
Copyright 2010 Wien Wien Solution. Powered by Blogger
Blogger Templates created by DeluxeTemplates.net
Wordpress by Wpthemescreator
Blogger Showcase